Social Icons

twitterfacebookgoogle pluslinkedinrss feedemail

Kamis, 30 Januari 2014

Puisi


Adakah yang mau jadi......
Adakah yang mau jadi sahabatku disini?
Di kota yang padat, namun terpencil
Di kota yang panas, namun semilir
Kota nan jauh dari pandangan mata sanak keluarga
Belajar mandiri sudahlah pasti
Belajar disiplin harus diniati
Mengemban tugas yang diamanati

Adakah yang mau jadi sahabatku disini?
Menemani ketika sendiri
Mengerti ketika sedih
Menjadi kawan tanpa memandang sebelah mata
Tertawa bersama meski yang lain menangis
Tertawa bersama meski yang lain tertatih
Menjadi kawan yang tak hanya datang lalu pergi

Adakah yang mau jadi sahabatku disini?
Teriakku tak terdengar lagi
Semuanya pergi
Bergonta-ganti kawan hal biasa
Merasa lebih mementingkan diri sendiri
Namun, wahai kawan dengarlah rintihan ini
Rintihan yang sebentar lagi mati...
By : RAN’s

0 komentar:

Posting Komentar

 

Pendapat anda mengenai blog ini ?

like

  • #Udah Putusin Aja
  • As Shirah Nabawiyah
  • Q.S. Ar-Rahman
  • Tahajud Cinta
  • Ya ALLAH Aku Jatuh Cinta

Translate